Penyelamatan lahan gambut bersifat holistik dan kawasan, tidak terkotak-kotak dan parsial. Demikian ditegaskan Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan saat membuka Lokalatih Pengembangan Badan Usaha Milik Desa Angkatan II Desa Peduli Gambut. Menurut Bupati Muda, gambut memiliki peranan penting bagi stabilitas iklim di dunia, Karena gambut menyimpan sepertiga cadangan karbon dunia.
Ditempat yang sama, Dinamisator Badan Restorasi Gambut (BRG) Kalimantan Barat, Hermawansyah, mengatakan sejak tahun 2017 BRG telah meluncurkan program Desa Peduli Gambut. Program tersebut sebagai kerangka penyelaras yang diorientasikan mendorong percepatan pembangunan desa. Hermawansyah menambahkan, pihaknya juga melatih kaum ibu desa untuk mengolah produk-produk dari komoditas petani yang berbasis lahan gambut menjadi komoditas produk pangan yang dijual ke pasaran. Jika komoditas tersebut mampu menjadi produk unggulan desa, BRG akan mendorong agar bisa diintegrasikan dengan penguatan BUMDes.
Informasi selengkapnya bisa Anda baca melalui tautan berikut ini :
http://infopublik.id/kategori/nusantara/331904/kubu-raya-komit-restorasi-gambut